Kreativitas Raditya Dika Diganjar Penghargaan WIPO Raditya Dika. Foto: Dedi Yondra/JawaPos.Com jpnn.com - Komika Raditya Dika membe...
Raditya Dika. Foto: Dedi Yondra/JawaPos.Com
jpnn.com - Komika Raditya Dika memberikan kabar bahagia bagi penggemarnya. Disebutkan dirinya baru saja menerima penghargaan.
Kabar ini disampaikan Dika sendiri lewat akun Instagram-nya. Dirinya menuturkan mendapatkan penghargaan internasional World Intellectual Property Award (WIPO) untuk bidang kreativitas.
âIhiy! Dapet penghargaan internasional World Intellectual Property Award untuk bidang kreativitas. Diserahkan melalui kementerian Hukum dan HAM,â tulis Radit pada unggahan beberapa jam lalu.
Kabar baik yang disampaikan pemain film Hangout ini tentu saja disambut positif dari penggemar juga netizen lainya. Mereka ramai memberikan selamat untuknya.
âCongrats ya kak,,,,semoga selalu sukses(amien),â kata akun nadia_pcy.
âMantab jiwa congrats kak, jadi tambah ngefans,â papar akun amain_art.
âCongratulation bang!! Semoga bisa melahirkan banyak karya yang lebih kreatif dan manfaat,â sambung akun dndrwdd1997. (zul/pojoksatu)
Sumber : PojoksatuSumber: JPNN
Tidak ada komentar